JATENGNETWORK.COM - Lina Mukherjee menjadi viral dan menjadi sorotan Netizen hingga Ulama Indonesia usai mengunggah video dirinya sedang makan babi.
Video tersebut ia unggah melalui akun TikTok bernama @lilumukerji.
Bagaimana tidak? Pasalnya pemilik nama asli Lina Lutfiawati tersebut merupakan seorang public figure yang menganut agama Islam.
Dan mengkonsumsi babi adalah salah satu hal yang diharamkan oleh agama.
Dalam unggahan tersebut, Lina tampak menunjukkan ekspresi yang santai sambil tertawa bahkan sempat membaca basmalah sebelum memakannya.
Secara terang-terangan, Lina menyebutkan bahwa ia penasaran dengan makanan tersebut.
“Bismillah, eh lupa. Guys hari ini aku kayaknya dipecat dari kartu keluarga karena aku penasaran banget sama yang namanya kriuk babi ya. Jadi hari ini rukun iman udah aku langgar,” jelasnya.
Fakta mengejutkan lainnya, ini bukan pertama kalinya ia mengkonsumsi babi.
Saat usianya 24 tahun, ia sempat tidak sengaja makan daging babi di Sri Lanka.
Ia mengaku bahwa ia tak paham bahasa Inggris sehingga tidak tahu arti pork itu apa.
Ia mengaku bahwa ia tak paham bahasa Inggris sehingga tidak tahu arti pork itu apa.
Yang kedua saat ia menghadiri salah satu acara non muslim, dan yang ada di video tersebut merupakan ketiga kalinya.
Meski ia menyebutkan bahwa video tersebut hanyalah konten belaka, tetapi Netizen tentu tak lantas tinggal diam.
Salah satu ulama Indonesia, Gus Miftah pun turut memberikan komentar.
Ia menyebut bahwa Lina mengejek larangan Allah kepada umat Islam untuk tidak mengkonsumsi babi.
Selain itu, Lina juga dianggap secara terang-terangan turut memamerkan kemaksiatan dan dosa.
Bagaimana menurut pendapatmu?
Bagaimana menurut pendapatmu?
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS