JATENGNETWORK.COM - Pensil Staedtler adalah pensil terbaik di dunia sejak dulu.
Teskturnya yang empuk sering dipakai masyarakat untuk berbagai aktivitas.
Mulai dari usia anak-anak bahkan sampai perguruan tinggi tak lepas dari peran pensil Staedtler.
Pensil Staedtler menjadi viral usai sebuah adegan di drakor The Glory menampilkan sosok pensil ini sebagai senjata.
Baca Juga: Mengenal Keunggulan Pensil Staedtler, Pensil yang Viral Karena Muncul di The Glory
Saat itu, sebuah pensil Staedtler tipe Mars Lumograph berwarna biru digunakan untuk menggulung rambut Lee Sa Ra.
Namun ternyata pensil ini juga bisa digunakan untuk melumpuhkan lawan.
Nah kalau kamu pengguna pensil ini, yuk simak sejarah singkatnya.
Baca Juga: Usai Jadi Senjata di The Glory, Pensil Staedtler Mendadak Viral dan Langka di Korea Selatan
Pensil Staedtler pertama kali diproduksi tahun 1662 oleh Friederich Staedtler.
Ia juga dinobatkan sebagai pembuat pensil pertama kali di dunia loh.
Usaha Friederich Staedtler diteruskan oleh Johan Sebastian Staedtler, ia merupakan generasi ke-3.
Baca Juga: Arti Drawing Piala Dunia FIFA U20 Yang Batal Digelar Akhir Bulan Ini
Pada tahun 1834, JS Staedtler mendirikan pabrik pensil pertama di dunia, yang terletak di Nuremberg Jerman.